Memeriahkan Hari Kelahiran Nabi Muhammad SAW, Sekaligus Pelantikan Osim MTsN 11 Agam Periode 2022-2023




Koto Kecil—Humas. Demi memupuk keimanan dan ketaqwaan Siswa/i  Madrasah Tsanawiyah Negeri 11 Agam, Jum’at pagi menggelar acara yang bertujuan memperingati Hari Kelahiran Nabi Besar Muhammad SAW. Acara ini dilaksanakan di halaman dan diikuti oleh seluruh siswa dan siswi, dewan guru serta staf Tata Usaha

Kegiatan ini dimulai dari pelaksanaan Muhaddaroh yang dilakukan oleh perwakilan kelas, setelah itu baru masuk ke acara Meperingati Nabi Muhammad SAW.

 
Acara tersebut dibawakan oleh Aira VIII.D selaku pembawa acara, pembacaan Suci Ayat Alqur’an yang di bacakan oleh Cheysa dari lokal VIII.G Sari tilawah di bacakan oleh Rih Ayatul Aisy, Sambutan  Kepala Madrasah diwakili oleh Waka Kesiswaan Fadli Suteja, pembacaan Doa di bacakan oleh Riski dari lokal Ix.a pemberi tausyah disampaikan oleh ustadz Bahrun dari Kularian dan di akhiri dengan penampilan siswa dengan menyanyikan Lagu Qasidah yang dibawakan oleh Fitria Zoni.


Fadli Suteja Selaku Waka Kesiswaan mengatakan'' hari ini kita melaksanakan acara ini untuk memperingati Kelahiran Nabi Muhammad SAW, agar kita bisa memperoleh  Syafaat dari Nabi SAW, maka yang harus kita lakukan adalah untuk memperbanyak Shalawat.”



Beliau Juga menambahkan” Sebagaimana dalam hadist di katakan, Apabila engkau bershalawat 1 kali kepada ku, maka Allah SWT akan membalasnya sebanyak sepuluh kali. Ujarnya fadli Suteja

Setelah acara berlangsung, masuklah ke acara inti dari memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW yaitu dengan pemberian Tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Bahrun

.اِنَّ اللّٰهَ وَمَلٰۤىِٕكَتَهٗ يُصَلُّوْنَ عَلَى النَّبِيِّۗ يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا صَلُّوْا عَلَيْهِ وَسَلِّمُوْا تَسْلِيْمًا

artinya    ; Sesungguhnya Allah dan para malaikat-Nya bersalawat untuk Nabi. Wahai orang-orang yang beriman! Bersalawatlah kamu untuk Nabi dan ucapkanlah salam dengan penuh penghormatan kepadanya.


Kepala MTsN 11 Agam beliau  mengatakan, selain untuk memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW tujuan lain dari pelaksanaan ini adalah untuk memotivasi siswa agar selalu menjadikan Rasul sebagai suri tauladan yang baik untuk di contoh dengan cara meniru sikap prilaku dan budi pekerti baik Rosulullah, seperti  belajar dengan tekun, berkepribadian santun, menghormati ayah dan ibu, bahkan dalam berkehidupan sehari-hari tetap menjaga aturan sekolah yang telah ditetapkan.

“Mudah-mudahan dengan diselenggarakanya kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhamad SAW, siswa/i MTsN 11 Agam dapat menjadi anak yang slalu mengikuti perintah Al-Qur’an dan Sunnah NAbi Muhammad SAW.  Ujar Edi Warmanto


Setelah acara Maulid nabi Muhammad SAW selesai, acara dilanjutkan dengan pelantikan pengurus Osim MTsN 11 Agam dan yang melantik kepengurusan Osim 2022-2023 ini adalah kepala sekolah MTsN 11 AGAM.Penyerahan dilakukan oleh Abdul Aziz dari kelas IX.C selaku Ketua Osim periode 2021-2022 kepada pengurus Osim terpilih periode  2022-2023 yang Menjadi ketua terpilihnya adalah Dimas Baskara.


Setelah acara penyerah selesai maka dilakukan foto bersama dari pengurus lama dan pengurus yang baru. ( Ras)

Foto Kegiatan Pada Hari Ini:
































































Komentar